About Me

Foto saya
VOC adalah suatu media online. kumpulan tulisan anak - anak Ilmu Komunikasi Angkatan 2008 kelas A yang mengulas atas tulisan - tulisan mencakup semua realita di kehidupan nyata yang di kemas menjadi sebuah sajian yang menarik.

ngomong sakarepmu

\

Gallery













"Semua Press VOC dalam mencari informasi selalu di bekali identitas yang jelas dan lengkap. selama menjalankan tugas, Anggota VOC tidak di perbolehkan meminta imbalan dalam bentuk apapun(kecuali di kasih..hehe). Dan apabila ada yang mengaku Press VOC dan meminta imbalan/sesuatu, Harap Laporkan kepada Kantor polisi terdekat. Terima kasih

Jusuf Kalla dan Kewirausahaan

Diposting oleh VOC On 11:17:00 AM



UMY_VOC - Pada senin (23/03) Jusuf Kalla, wakil presiden Republik Indonesia menjadi tamu kehormatan dalam puncak acara Milad UMY ke 28. Jusuf Kalla hadir menyampaikan pidato yang bertemakan kewirausahaan. Dalam pidatonya beliau menyampaikan pentingnya kewirausahaan untuk menghadapi krisis ekonomi di Indonesia. Tidak sedikit pula Jusuf kalla memuji kebersihan dan kerapian Kampus Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

"Kampus yang sangat indah ini, yang sangat baik. Yang dapat menjadi contoh bagi universitas - universitas swasta dan juga universitas negeri bagaimana mengelola kampus yang baik seperti ini, dan tentu mempunyai mutu akademis yang baik" Ujar pengusaha sukses asal Makasar ini ketika mengawali pidatonya. Para undangan pun riuh bertepuk tangan tak terkecuali para wartawan.

Dalam Pidatonya Capres dari Partai Golkar ini mengatakan bahwa sebagai umat Islam, kewirausahaan merupakan suatu keharusan karena selain menjadi pedoman dan menjadi contoh bagi kita semua. "Para pedagang tidak pernah mencari musuh. Pedoman seorang pedagang ialah seribu kawan belum cukup, satu musuh sudah lebih", tegas JK

Budaya masyarakat Indonesia yang lebih senang menjual bahan mentah kepada pembeli asing adalah salah satu penyebab lambatnya kemajuan ekonomi negara. Jusuf Kalla mengungkapkan "kita hanya menjual kayu ke luar negeri" kemudian beliau menambahkan "jadi ekonomi kita yang kurang adalah kita tidak memperbesar nilai tambah dari sumber daya alam kita."

Menjadi seorang wiraswasta tidak sepenuhnya didapatkan dari bangku kuliah. Ada banyak orang disekitar kita yang menjadi wiraswasta sukses dengan berbekal ijazah SD. Hal itu menjadi tantangan sendiri bagi mahasiswa yang sudah meraih gelar sarjana untuk mengimplementasikan ilmu dari bangku kuliah dan bersaing dengan mereka yang berhasil tanpa pendidikan yang tinggi. Kadar pengalaman dan kemauan pun menjadi faktor penting dalam mempengaruhi keberhasilan wiraswasta.

"Jangan jadi Sarjana dulu baru jadi pengusaha, nanti takut rugi", Kata Jusuf Kalla di akhir Pidatonya. (M. Firdaus)



Berita terkait:
~ Jusuf Kalla disambut orasi
~ JK datang UMY berbenah
~ UMY disesaki pria - pria berseragam

0 Response to "Jusuf Kalla dan Kewirausahaan"

Posting Komentar

Terima Kasih yaa teman - teman sudah bersedia mampir di Blog kami. Alangkah lebih baiknya apabila meninggalkan sepatah dua patah kata di Blog kami. Di mohon untuk menuliskan Identitas penulisnya.

Icon VOC

Even Terbaru



YM Admin



pengunjung ke..

free hit counter
VOC counter

Jurnalis


Blog Archive

Banner

VOC Site



Partner






VOC Bercerita

Berita terbaru....(Klik yaa!)

Comment terakhir